Inilah Alasan Panjang Umurnya Penduduk di Wilayah Blue Zone

Pernahkah kamu membayangkan tinggal di wilayah yang penduduknya berumur panjang? Suatu tempat dimana sebagian di antara mereka bahkan berumur lebih dari 100 tahun. Nah, itulah kondisi yang terjadi pada penduduk di wilayah blue zone.

Mungkin sekarang kamu bertanya-tanya. Apa itu wilayah blue zone?

Blue zone adalah sebuah istilah yang diberikan pada wilayah dengan angka harapan hidup tinggi dan banyak penduduk berumur panjang. Istilah ini diperkenalkan oleh seorang penjelajah yang bernama Dan Buettner. Ia memulai penjelajahannya pada tahun 2004.

Ia menemukan ada beberapa tempat yang rata-rata umur penduduknya lebih panjang dariapda wilayah lain di dunia. Dan Buettner  menuang hasil temuannya ke dalam buku The Blue Zones: Lessons for Living Longer from the People Who’ve Lived the Longest yang terbit di tahun 2008.

Kalau kamu hobi baca, buku ini bisa kamu masukkan ke list bacaanmu karena isinya sangat menarik.

Tidak banyak wilayah yang masuk ke dalam kategori “blue zone” di buku tersebut. Setidaknya ada lima wilayah blue zone menurut Dan Buettner antara lain:

  • Ikaria, Yunani
  • Pulau Sardinia, Italia
  • Okinawa, Jepang
  • Semenanjung Nicoya, Kosta Rika
  • Loma Linda, Amerika Serikat

Kelima wilayah tersebut tidak hanya punya penduduk dengan rata-rata umur lebih panjang. Namun, penduduk di wilayah blue zone tersebut juga punya tubuh yang sehat dan prima. 

Hidup mereka tidak sekadar berumur panjang, tapi juga sehat dan berkualitas.

Di Balik Umur Panjang Penduduk di Wilayah Blue Zone, Apa Rahasianya?

Dan Buettner telah menemukan apa alasan di balik umur panjang penduduk di wilayah blue zone

Dari Ikaria hingga Loma Linda, meskipun wilayah blue zone terpisah oleh samudra, Dan Buettner sadar kalau semua penduduk di wilayah blue zone punya kemiripan dari segi pola makan.

Bagaimana pola makan yang diterapkan oleh penduduk di wilayah blue zone?

Yuk, kita berguru dari mereka bagaimana caranya punya umur panjang dan tubuh yang sehat!

  1. Ikaria, Yunani

Ikaria adalah sebuah pulau kecil yang masuk ke dalam wilayah negara Yunani, sebuah negara yang terletak di Eropa bagian selatan.

Sebanyak sepertiga dari penduduk di Ikaria berusia lebih dari 90 tahun dan hampir tidak ada kasus demensia di sini. Tentu, pola makan penduduk Ikaria punya andil dalam hal ini.

Penduduk Ikaria punya kebiasaan menerapkan diet Medierania dalam kebiasaan makan mereka sehari-hari. 

Buah, sayur, biji-bijian, kacang-kacangan, dan minyak zaitun tidak mungkin ketinggalan dalam menu mereka. Kamu pun pasti tahu kalau makanan mereka bagus untuk kesehatan tubuh, bukan?

Tidak hanya itu saja, mereka juga sering minum teh herbal yang tinggi antioksidan. Beberapa tumbuhan herbal yang sering dipakai adalah rosemary, sage, dan oregano.

Penduduk Ikaria juga melakukan puasa hampir selama setengah tahun. Puasa ini adalah bagian dari kepercayaan yang mereka anut. Mereka bisa mengonsumsi kalori 30% lebih sedikit saat berpuasa.

Sebetulnya, mereka juga aktif bergerak, meluangkan waktu untuk tidur siang, dan memperhatikan kualitas interaksi sosial. Semua faktor itulah yang menyebabkan penduduk Ikaria berumur panjang.

  1. Pulau Sardinia, Italia

Sekarang kita bergeser ke arah barat dan sampai ke Italia. Tapi, tempat yang kita bahas bukan Roma atau Venesia, tapi Pulau Sardinia.

Sardinia adalah tempat pertama yang diidentifikasi sebagai wilayah blue zone oleh Dan Buettner. Penduduk di wilayah blue zone yang satu ini tinggal di wilayah yang jauh dari hingar-bingar kota besar di daratan besar Italia.

Mirip seperti di Ikaria, penduduk Sardinia terbiasa memakan buah, sayur, biji-bijian, dan kacang-kacangan ke dalam menu mereka. Ditambah juga dengan roti gandum utuh serta susu domba dan olahan turunannya.

Penduduk Sardinia juga punya kebiasaan meminum wine merah yang tinggi akan antioksidan flavonoid.

Italia terkenal dengan berbagai jenis kejunya. Nah, di Sardinia kamu bisa menemukan keju pecorino yang terbuat dari susu domba. Keju ini kaya akan omega-3.

Tidak hanya makan yang sehat, mereka juga mengutamakan hubungan sosial yang sehat pula. Mereka gemar menghabiskan waktu bersama keluarga dan kerabat.

  1. Okinawa, Jepang

Di benua Asia, ternyata ada satu wilayah yang dikategorikan sebagai blue zone. Wilayah itu adalah Okinawa di Jepang.

Penduduk Okinawa terkenal akan umurnya yang panjang dan lebih jarang terserang penyakit seperti kanker, penyakit jantung, dan demensia. Bahkan, wanita Okinawa punya rata-rata umur lebih panjang dari wanita lain di planet ini.

Penduduk Okinawa terbiasa mengonsumsi sayuran tumis, ubi jalar, dan tofu yang terkenal tinggi zat gizi namun rendah kalori. Mereka juga suka menanam dan mengonsumsi tumbuhan herbal seperti jahe, kunyit, dan mugwort.

Mereka juga punya kebiasaan sosial dan mindset yang mendukung umur mereka agar punya umur panjang yaitu moai dan ikigai. Apa itu?

Sederhananya, moai adalah istilah yang merujuk pada kelompok pertemanan yang berjalan seumur hidup. Orang-orang yang ada di kelompok pertemanan atau sirkel ini saling membantu dari segi sosial, finansial, kesehatan, dan spiritual.

Penduduk Okinawa juga menanamkan ikigai di dalam pikiran mereka. Ini adalah mindset yang bisa membuat mereka menikmati hal-hal kecil di dalam hidup dan punya alasan kuat untuk memperjuangkan mimpi dan harapan hidup mereka. 

  1. Semenanjung Nicoya, Kosta Rika

Beralih ke benua Amerika, tepatnya Amerika Tengah terdapat wilayah yang dianggap sebagai blue zone yaitu Semenanjung Nicoya di Kosta Rika.

Penduduk di wilayah blue zone ini mengonsumsi gandum utuh dan susu. Tidak lupa juga mereka gemar mengonsumsi buah dan sayuran di menu sehari-hari mereka.

Penduduk Nicoya juga tergolong bergerak aktif dan mendapatkan sinar matahari yang cukup setiap harinya. Selain itu, mereka juga punya konsep plan de vida, sebuah istilah dimana mereka ingin berkontribusi bagi kehidupan.

  1. Loma Linda, Amerika Serikat

Meskipun kamu sering dengar kalau penduduk Amerika Serikat banyak yang mengidap obesitas dan penyakit kronis lainnya, ternyata negara ini memiliki wilayah blue zone.

Selamat datang di Loma Linda. Sebuah wilayah di Amerika Serikat yang penduduknya punya rata-rata umur lebih panjang daripada manusia pada umumnya. Wilayah ini berada di negara bagian California.

Pola makan penduduk di wilayah blue zone ini terbilang sehat. Mereka memasukkan buah, sayur, kacang-kacangan, dan biji-bijian sebagai makanan favorit. Selain itu, mereka juga membatasi konsumsi daging dan gemar menjadikan kacang sebagai snack.

Penduduk Loma Linda terbilang relijius. Kepercayaan mereka yang kuat mengarahkan mereka untuk melakukan pola makan sehat. 

Tidak hanya soal pola makan, sikap relijius ini juga membantu mereka dalam memiliki kualitas sosial yang baik dan bergerak aktif.

Pelajaran Berharga dari Lima Wilayah Blue Zone

Pola makan yang baik ternyata punya pengaruh besar dalam kesehatan dan panjangnya umur penduduk di wilayah blue zone.

Jika kita lihat persamaannya, penduduk di lima wilayah tersebut gemar mengonsumsi sayur, buah, biji-bijian, dan kacang-kacangan. 

Makanan tersebut memang terkenal tinggi vitamin, mineral, antioksidan, dan serat yang bisa mencegahmu dari serangan penyakit kronis.

Tidak hanya dari makanan saja, kelima wilayah itu juga mengajarkan kita pentingnya punya hubungan sosial yang bagus dan bergerak aktif. Faktor stres dan aktivitas fisik juga punya pengaruh kuat terhadap kesehatan.

Jadi, siapkah kamu menerapkan makan sehat, bergerak aktif, dan mindful seperti penduduk di wilayah blue zone?

Penulis: I Putu Febrian Andira Putra, S.Gz

References

https://www.bluezones.com/exploration/nicoya-costa-rica/

https://www.bluezones.com/exploration/loma-linda-california/

https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3205712/

https://www.bluezones.com/wp-content/uploads/backup/2012/02/BlueZonesStudyGuide.pdf

https://www.healthline.com/nutrition/blue-zones

https://www.sehatq.com/artikel/bukan-mitos-ini-rahasia-umur-panjang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *